Sebenarnya mau campurin daun bawang atau bawang bombay, tapi lupa beli dan akhirnya pake bahan seadanya di kulkas. Yg mau lebih tasty, bisa tambahin penyedap yaa..
Bahan-bahan
- 4 bh tahu
- 2 siung bawang putih, cincang halus
- 1 sdt merica bubuk
- 1 butir telur
- 1 sdt kecap inggris
- 10 butir telur puyuh
- secukupnya Garam
Langkah
- Rebus telur puyuh dengan air dan garam. Setelah matang, kupas dan sisihkan.
- Peras tahu menggunakan kain sampai airnya habis.
- Campurkan tahu dengan bawang putih, merica, telur, kecap inggris dan garam. Aduk hingga rata.
- Ambil campuran tahu secukupnya, bulatkan dengan telur puyuh di dalamnya. Lakukan hingga selesai.
- Diamkan kurleb 15 menit di dalam freezer.
- Panaskan minyak. Goreng tahu bulat dengan api sedang sampai kuning kecoklatan. Angkat dan tiriskan.
- Sajikan dengan saos kacang atau saos cabe sesuai selera.
Selamat mencoba
Resep by SekarMS